Concealer adalah salah satu produk make up yang digunakan untuk menyempurnakan tampilan make up kamu. Tidak hanya digunakan sebagai produk yang digunakan untuk meng-highlight wajah kamu saja, ternyata ada banyak fungsi concealer yang bisa membuat tampilan make up menjadi lebih sempurna bahkan beberapa bisa menjadi make up hack.
Secara umum, memang fungsi concealer adalah menutupi berbagai kekurangan di kulit wajah kamu dan membuat tampilannya menjadi flawless. Nah, untuk itu sebelum memutuskan membeli dan menggunakan concealer, sebaiknya kamu perlu tahu apa saja fungsi concealer dalam make up. Berikut tujuh fungsi concealer yang bisa kamu terapkan untuk make up sehari-hari.
Fungsi Concealer Untuk Make Up yang Sempurna
1. Menyamarkan Jerawat dan Bekas Jerawat
Jika ditanya apa fungsi concealer? Maka jawaban pertama adalah menyamarkan jerawat atau bekas jerawat yang kemerahan hingga yang berwarna kecoklatan. Untuk menyamarkan jerawat, kamu bisa menggunakan concealer yang memiliki coverage yang tinggi dan pastikan untuk membersihkan area jerawat dengan obat jerawat agar hasilnya lebih baik dan tidak membuat jerawat meradang. Namun, perlu diingat bahwa fungsi concealer hanya membuat jerawat terlihat lebih samar saja, karena tekstur di wajah tidak bisa tertutup secara sempurna oleh produk make up.
2. Membantu Meratakan Warna Kulit
Sebagian besar masalah perempuan adalah memiliki warna kulit yang tidak merata, biasanya warna kulit yang tidak merata berada di dahi, dekat telinga, hingga di sekitar hidung. Untuk itu fungsi concealer adalah meratakan warna kulit kamu. Kamu bisa menggunakan spons make up dalam mengaplikasikan concealer.
3. Menutupi Kantung Mata dan Lingkaran Hitam di Bawah Mata
Fungsi concealer selanjutnya adalah menutupi kantung mata dan lingkaran hitam di bawah mata, dengan menggunakan concealer di area ini juga akan membuat tampilan make up menjadi lebih fresh. Kamu bisa menggunakan liquid concealer yang dioleskan di sekitar dalam mata dan luar mata bawah, kemudian ditap secara perlahan dengan jari atau brush. Agar fungsi concealer ini lebih bertahan lama, kamu juga bisa mengaplikasikan bedak setelahnya.
4. Menyamarkan Kemerahan Pada Kulit
Menyamarkan kemerahan pada kulit adalah fungsi concealer selanjutnya. Biasanya di sekitar hidung, ada warna kulit yang kemerahan. Nah, karena area ini terkadang lebih tricky apabila diberikan produk make up. Maka dari itu, fungsi concealer ini akan berjalan lebih baik ketika kamu menggunakan face primer atau pelembab sebelumnya, agar concealer lebih mudah untuk menempel ke kulit. Setelah itu kamu bisa menggunakan setting powder untuk mengunci make up agar tahan lama.
5. Mempertegas Fitur Wajah Sebagai Contouring
Siapa bilang fungsi concealer hanya untuk menutupi area yang tidak rata saja, ternyata fungsi concealer juga bisa mempertegas dimensi wajah sebagai contouring dan highlight. Untuk penggunaan contour kamu bisa memilih concealer dengan shade yang lebih gelap dan memilih concealer dengan shade yang lebih terang dari warna kulit sebagai highlight. Penggunaan concealer sebagai contour dan highlight juga bisa lebih tahan lama dibandingkan produk contouring atau highlight powder.
6. Membatu Menyempurnakan Bentuk Alis
Agar bentuk alis kamu on point kamu bisa menyempurnakannya dengan bantuan concealer. Fungsi concealer di sini adalah untuk membantu kamu mendapatkan alis yang rapi. Caranya adalah setelah kamu menggambar alis dengan eyebrow product kemudian aplikasikan secara tipis concealer di sekitar bingkai alis atas atau di atas bulu alis yang keluar bingkai, ini akan membuat alis kamu terlihat sempurna.
7. Dapat Digunakan Sebagai Lip Primer
Fungsi concealer yang terakhir adalah digunakan sebagai lip primer. Concealer bisa kamu gunakan sebelum memakai lip product, agar lipstik yang kamu pakai bisa menempel dengan baik dan juga membuat warnanya keluar lebih intens. Bahkan fungsi concealer juga bisa membuat lip product tahan lama, loh! Jadi tidak ada salahnya untuk investasi concealer dari sekarang.
Untuk kamu yang bingung memilih concealer yang bagus dan bisa digunakan untuk semua fungsi di atas, maka jawabannya adalah Make Over Powerstay Total Cover Liquid Concealer sebuah concealer dengan tekstur liquid yang dapat menutupi ketidaksempurnaan wajah dengan tetap terasa ringan.
Rekomendasi Liquid Concealer untuk Make Up yang Sempurna
Make Over Powerstay Total Cover Liquid Concealer juga memiliki coverage yang tinggi dan ketahanan yang cukup lama yaitu hingga 12 jam dan sangat cocok untuk menutupi bekas jerawat kemerahan, mata panda hingga flek hitam. Sehingga, semua fungsi concealer bisa kamu temukan dalam Make Over Powerstay Total Cover Liquid Concealer.
Make Over Powerstay Total Cover Liquid Concealer hadir dengan tiga shade, membuat concealer ini bisa menjadi salah satu produk make up yang sering kamu gunakan karena klaimnya tidak lengket dan hasilnya smooth matte finish. Dilengkapi dengan microsmooth blend technology dan texture masking technology membuat concealer ini mudah dibaurkan untuk membuat tampilan make up lebih flawless, sempurna, dan halus. Selain itu, Make Over Powerstay Total Cover Liquid Concealer juga dilengkapi dengan formula skin conditioning agent yang akan memberikan hasil akhir yang tidak mudah cracking.